Rabu, 18 September 2019

Sayap Surga Dunia Akhirat Anak : Ayah dan Ibu


Oleh : asma

Pagi ini cerah ceria sekali,  suasana yang diselimuti sinar mentari yang hangat membuat Ayah dan Bunda semangat bergegas mengikuti kegiatan parenting di Kampus Pelangi Ceria.

Awalnya masih sedikit yang datang untuk mengikuti kuliah perkembangan anak usia dini pagi ini.   Lama kelamaan,  teras halaman sekolah mulai terpenuhi.  

Bapak Indra Bayu Permana,  M.  Psi.  Begitu semangat dan bahagia sekali.  Karena masih banyak orang tua tersadar akan pentingnya ilmu dalam pendampingan buah hatinya. 



Berbagai teori banyak dikupasnya.  Namun,  disini saya tidak akan mengupas semua.  

Saya terketuk dan terkena ulu hati saya pada bagian.  Pola pengasuhan dan pendidikan anak terletak pada komunikasi kedua orang tuanya. Ketika orang tua baik dalam berkomunikasi.  Setidaknya energi positif ada dalam pola mendidik.  Namun, jika komunikasi tidak baik.  Maka,  energi negatif sedikit meracuninya. 

Anak itu ibarat burung,  wahai Ayah dan bunda....

Burung mempunyai dua sayap.  Kedua sayapnya itu digunakan untuk kekuatan mengepakkan sayapnya terbang ke angkasa luas. 

Begitupula anak,  anak membutuhkan peranan AYAH di sayap kirinya dan IBU di sayap kanannya.  Supaya anak dapat terbang tinggi menggapai apa yang dicitakannya atau diimpikannya.  

Untuk itu,  mari kita bersama untuk bersatu,  bekerjasama,  merajut kedua sayap untuk terus berdampingan dalam tumbuh kembang anak kita.  

Mari mendidik dengan Cinta yang indah teruntuk putra dan putri kita. Torehkan kenangan yang tak terlupakan. Dimulai dari hal yang kecil,  peluk hangat anak ketika sepulang sekolah dan bacakan dongeng terbaik yang dapat menginspirasinya. Semoga kelak kita dapat berkumpul hingga ke JannahNya. 

Salam ceria 😘😘😘

#odobbatch7
#onedayonepost
#KomitebesarTK&KB Al Irsyad 02 Cilacap,  bunda ENon Erlyna D. Wardani, Sari Farantaya, MC Ustadzah hebat Sary Ichoelz

1 komentar:

  1. Setuju pissan ... Banyak anak yang tidak kurang bagus attitudenya, kurang bagus akhlaknya, atau kurang bagus sopan-santunnya itu rata-rata karena kurang ada komunikasi di antara kedua orang tuanya kepada anaknya ..

    Ada komunikasi saja sudah perlu diperhatikan komunikasinya, apalagi gak ada komunikasi ya

    BalasHapus